KesehatanMelahirkanPernikahan

Mengembalikan bentuk tubuh setelah melahirkan

Beberapa hal sederhana dapat dilakukan secara rutin untuk mencapai tubuh ideal usai melahirkan

Tubuh wanita mengalami fluktuasi hormonal sejak hamil hingga melahirkan, yang mempengaruhi bentuk dan berat badannya. Setelah bayi lahir, hormon-hormon tersebut kembali stabil, namun bentuk tubuh tidak akan menjadi langsing kembali tanpa usaha yang keras.

Melakukan 4 hal sederhana ini dapat membantu memperbaiki perubahan bentuk tubuh setelah masa kehamilan dan melahirkan, diantaranya :

1. Mengembalikan rahim ke bentuk semula

Untuk memperbaiki bentuk tubuh setelah melahirkan dengan mengecilkan rahim terlebih dahulu. Ukuran rahim tumbuh selama kehamilan, dan salah satu cara paling efektif untuk mengembalikannya ke ukuran normal adalah dengan menyusui.

Ibu yang menyusui juga mengalami penurunan berat badan lebih cepat. Saat ibu menyusui bayinya, tubuh juga merangsang pelepasan oksitosin, hormon yang bertanggung jawab atas kontraksi rahim, menyebabkan rahim menyusut ke ukuran normal lebih cepat.

2. Menurunkan berat badan

Setelah melahirkan, seorang wanita akan langsung kehilangan sekitar 12 kg. Ini sesuai dengan berat bayi, plasenta, cairan ketuban dan darah. Pada akhir minggu pertama melahirkan, seorang wanita kehilangan 2 hingga 3 kilogram air melalui buang air kecil dan berkeringat.

Jangan mulai berolahraga untuk menurunkan berat badan hingga minimal 6 minggu setelah melahirkan. Bisa saja dengan melakukan jalan santai atau melakukan olahraga ringan yang tidak berbahaya.

3. Melakukan senam kegel

Persalinan normal melalui vagina dapat menyebabkan memar atau peregangan pada kandung kemih serta otot-otot terkait, yang dapat mengakibatkan kehilangan kendali untuk buang air kecil. Senam kegel membantu ibu dalam mengendalikan kandung kemih dengan menegangkan dan mengendurkan vagina, seolah-olah ibu sedang menahannya saat buang air kecil. Senam ini juga baik untuk memperkuat otot-otot vagina yang mengendur saat melahirkan sehingga dapat meningkatkan kualitas seks setelah melahirkan.

4. Lebih banyak meminum air putih

Wanita juga  mengalami kesulitan  buang air besar setelah melahirkan. Oleh karena itu, obati dengan memperbanyak minum  air putih atau mengonsumsi obat pelunak feses sesuai anjuran dokter.

Hal ini untuk mencegah terbukanya jahitan persalinan jika Anda mengejan terlalu keras saat buang air besar. Kotoran yang menumpuk di perut dan tidak cepat dikeluarkan merupakan racun bagi tubuh dan membuat Anda merasa berat saat menimbang diri.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button