Faktor yang Membuat Anak Malas Belajar
Anak yang malas belajar menjadi tantangan tersendiri bagi setiap orang tua. Melihat anak tidak mau mengerjakan tugas dari sekolah atau enggan untuk membaca buku pelajaran, pastinya membuat TemanMama khawatir dengan prestasi anak di sekolah.
Akan tetapi, sebelum TemanMama marah dengan sikap anak yang malas belajar, ada baiknya jika TemanMama mencari tahu terlebih dulu penyebab atau faktor yang membuat si kecil malas belajar. Dengan mengetahui penyebab anak malas belajar, orang tua jadi bisa membicarakan mengenai solusi untuk masalah ini serta memberikan motivasi pada anak agar ia lebih semangat dalam belajar.
Lantas, apa saja faktor-faktor yang bisa menjadi penyebab anak malas belajar? Berikut jawabannya.
1. Kesulitan Memahami Topik Pelajaran
Tidak bisa dipungkiri, bahwa anak-anak cenderung menghindari topik atau materi pelajaran yang sulit mereka pahami. Materi pelajaran yang kompleks serta tugas-tugas yang rumit, dua hal ini kerap kali menurunkan motivasi anak dalam belajar. Dan hal ini berujung pada anak yang malas dan enggan untuk belajar.
Karena itu, TemanMama diharapkan bisa membantu anak saat ia kesulitan dalam memahami suatu materi pelajaran.
2. Kurang Berminat Terhadap Materi yang Dipelajari
Masing-masing anak tentunya mempunyai minat atau ketertarikan pada bidang yang berbeda-beda. Ada anak yang mempunyai minat di bidang musik, sehingga ia akan lebih semangat saat pelajaran seni berlangsung, berbeda dengan pelajaran lain yang hanya akan membuatnya merasa bosan, seperti pelajaran matematika, sejarah, dan lain sebagainya.
3. Lingkungan Belajar yang Tidak Nyaman
Penyebab anak malas belajar selanjutnya ialah ia tidak nyaman dengan lingkungan belajar. Guru yang galak, teman kelas yang berisik, ataupun fasilitas belajar di dalam kelas yang tidak layak, beberapa hal ini sering kali juga membuat si kecil kehilangan motivasi belajarnya.
Karena lingkungan belajar yang tidak nyaman, anak menjadi tidak fokus belajar di dalam kelas, sehingga materi pelajaran yang diajarkan guru pun menjadi tidak mengerti. Hal inilah yang menjadi alasan si kecil malas belajar di rumah.
4. Metode Belajar yang Tidak Sesuai
Metode belajar yang tidak sesuai juga bisa menjadi faktor anak malas belajar. Pasalnya, setiap anak memiliki gaya belajar atau caranya sendiri dalam belajar. Karena itu, sebagai orang tua TemanMama harus paham mengenai gaya belajar yang sesuai dengan anak.
Secara garis besar, gaya belajar terdiri dari empat jenis, mulai dari visual, auditori, membaca serta menulis, dan kinestetik.
- Visual
Anak dengan gaya belajar jenis ini lebih mudah menangkap materi pelajaran dengan penglihatan visual, seperti menggunakan ilustrasi, video, foto, diagram, dan lain sebagainya.
- Auditori
Anak dengan gaya belajar jenis ini lebih mudah menangkap informasi melalui suara, sehingga mereka bisa lebih cepat mengingat materi dari guru yang menjelaskan pelajaran sambil berbicara.
- Membaca dan Menulis
Anak dengan gaya belajar jenis ini lebih mudah memahami topik pelajaran dalam bentuk tulisan, sehingga mereka juga lebih senang mencatat materi pelajaran di dalam buku.
- Kinestetik
Anak dengan gaya belajar jenis ini lebih senang belajar dengan langsung mempraktikkan materi pelajaran, seperti misalnya daripada belajar teori kimia, mereka lebih senang apabila langsung belajar di laboratorium dengan mempraktikkannya.