Kesehatan

Kenali Gejala Asma pada Anak dan Bagaimana Cara Mengatasinya

Asma ialah penyakit saluran pernapasan kronis yang dapat menyerang siapa pun, termasuk anak-anak. Gejala dan tingkat keparahan asma pada anak umumnya berbeda dengan asma yang dialami oleh orang dewasa. Apabila tidak ditangani dengan baik, asma pada anak akan semakin sering kambuh dan semakin susah untuk diobati. Maka dari itu, sangat penting untuk mengetahui gejala asma pada anak dan langkah penanganannya.

Gejala Asma pada Anak

Pada setiap anak, gejala asma yang dirasakan dapat berbeda-beda. Meski begitu, terdapat beberapa gejala utama yang biasanya muncul saat anak mengalami serangan asma, seperti sesak napas, napas berbunyi atau mengi, serta batuk.

Selain itu, ada gejala lain yang dapat muncul saat asma pada si kecil sedang kambuh, di antaranya:

  • Sulit bernapas, atau napas terlihat cepat dan berat.
  • Anak tidak mau menyusu atau makan.
  • Anak terlihat lemas dan kurang aktif.
  • Kulit anak terlihat pucat, diikuti dengan bibir dan kuku yang tampak kebiruan.
  • Anak terlihat lemas dan kurang bertenaga.

Pada kasus yang parah, asma pada anak dapat menyebabkan beberapa gejala berikut ini:

  • Kesulitan ketika menarik napas.
  • Napas anak terengah-engah, sehingga sulit untuk berbicara atau bahkan ia tidak dapat berbicara sama sekali.
  • Ketika anak bernapas, perutnya terlihat mengempis ke bawah tulang rusuk.
  • Anak masih merasa sesak napas meski sudah menerima obat asma.
  • Pingsan atau penurunan kesadaran akibat kekurangan oksigen.

Cara Mengatasi Asma pada Anak

Langkah pertama, ketahui pemicu asma pada anak dan jauhi anak dari faktor pemicu ini. Pastikan anak menggunakan obat sesuai dengan resep dokter, seperti inhaler atau nebulizer. Ajarkan anak teknik pernapasan yang benar untuk membantu mengendalikan napas ketika asma kambuh. Selain itu, orang tua juga perlu menjaga lingkungan di sekitar anak agar tetap bersih dari alergen, seperti debu maupun bulu hewan peliharaan.

Penting untuk diingat bahwa gejala pada setiap anak dapat bervariasi, dan tidak semua anak dengan asma akan mengalami gejala yang sama. Apabila TemanMama mencurigai anak memiliki asma, segera konsultasikan dengan dokter untuk mendapat penanganan lebih lanjut dan diagnosa yang tepat.

Deteksi dini dan perawatan yang baik dari orang tua dapat membantu anak menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih nyaman dan aktif.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button